
Padang Panjang fhn com Ketua DPRD Kota Padang Panjang Mardiansyah, A.Md menghadiri Musrenbang Kelurahan Tanah Pak Lambik, Kamis (12/1) di Ruang pertemuan Teras Kartini.
Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) adalah salah satu tahapan dalam proses perencanaan pembangunan dengan tujuan untuk mengakomodir usulan kegiatan dengan pendekatan dari warga dengan mendiskusikan masalah yang mereka hadapi dan memutuskan Daftar Prioritas Usulan Kegiatan Pembangunan Tahun 2024.
Adapun usulan musrenbang diantaranya penerangan lampu jalan, pengedaman, drainase dan trotoar. Selain itu diusulkan bantuan peralatan untuk usaha, bantuan pertanian dan pelatihan di bidang sosial budaya.
"Dalam Musrenbang ini dilakukan Pembahasan dan penyepakatan Rancangan RKP Tahun 2023 dan penyepakatan program apa saja yang akan diprioritaskan untuk kesejahteraan masyarakat. Kami akan mensuport kegiatan musrenbang ini dan berharap masyarakat bisa menyampaikan usulan yang dibutuhkan melalui perangkat RT", ungkap Mardiansyah.
Anggota DPRD Kota Padang Panjang Puji Hastuti, A.Md, juga menyampaikan dukungannya.
"masyarakat bebas menyampaikan aspirasi melalui Anggota DPRD tanpa memandang Daerah Pemilihan karena kami merupakan wakil dari masyarakat Padang Panjang", tambah Puji.
Musrenbang juga dihadiri oleh Camat Padang Panjang Timur, Drs. Asrul, Lurah Tanah Pak Lambik, Tim Fasilitator, perwakilan dari OPD serta undangan lainnya.(*)