-->
  • Jelajahi

    Copyright © Fakta Hukum
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Bupati Cup 2025 Resmi Dibuka: Mentawai Bidik Talenta Muda Bulutangkis Berprestasi

    Redaksi Fakta Hukum Nasional
    Jumat, 25 Juli 2025, Juli 25, 2025 WIB Last Updated 2025-07-25T12:36:48Z
    banner 719x885


    Mentawai, Fakta Hukum Nasional _ 23 Juli 2025, Pemerintah Kabupaten Mentawai resmi membuka Turnamen Bulutangkis Bupati Cup 2025, sebuah ajang yang dirancang tidak hanya sebagai kompetisi olahraga, tetapi juga sebagai panggung pencarian bakat muda dan pembinaan atlet potensial di wilayah Mentawai.


    Sebanyak 58 peserta ambil bagian dalam turnamen ini, terdiri dari 21 pasangan ganda putra dan 16 atlet tunggal putra. Turnamen dibuka langsung oleh Asisten II Setda Mentawai, Lamudin Siregar, mewakili Bupati Mentawai dalam seremoni pembukaan yang berlangsung di GOR setempat, Rabu (23/07).


    “Turnamen ini adalah langkah strategis untuk menjadikan olahraga, khususnya bulutangkis, sebagai wadah pembinaan karakter, semangat juang, dan sportifitas generasi muda,” ujar Lamudin dalam sambutannya.


    Lamudin juga menekankan pentingnya dukungan berkelanjutan dari seluruh pemangku kepentingan, terutama PBSI Mentawai, untuk terus melakukan pembinaan komunitas bulutangkis lokal yang berkembang pesat di daerah.


    “Kami titip pesan kepada PBSI untuk merangkul seluruh komunitas dan menciptakan ekosistem bulutangkis yang aktif, solid, dan terarah,” imbuhnya.


    Turnamen ini diharapkan menjadi titik tolak lahirnya atlet-atlet bulutangkis Mentawai yang mampu bersaing di tingkat provinsi maupun nasional. Pemerintah daerah menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kegiatan olahraga sebagai bagian dari pembangunan sumber daya manusia yang sehat dan berdaya saing.

    (Muslim)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini