-->
  • Jelajahi

    Copyright © Fakta Hukum
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Dukungan Verry Mulyadi Dorong Kejurda Tinju Sumbar Lebih Kompetitif

    Redaksi Fakta Hukum Nasional
    Jumat, 30 Januari 2026, Januari 30, 2026 WIB Last Updated 2026-01-30T07:28:26Z
    banner 719x885



    Padang, fakta hukum nasional – Kejuaraan Daerah (Kejurda) Tinju Verry Mulyadi Cup 2026 dipastikan menjadi ajang bergengsi bagi para petinju Sumatera Barat. Turnamen yang akan digelar usai Lebaran Idul Fitri 2026 ini resmi ditetapkan sebagai seleksi atlet menuju PON Beladiri di Manado serta Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Junior 2026 di Kalimantan Selatan.

    Ketua Pertina Sumbar, Efendi Guci, menegaskan bahwa Kejurda ini memiliki peran penting dalam pembinaan dan pencarian bibit unggul tinju Ranah Minang. Petinju yang keluar sebagai juara di masing-masing kelas akan diproyeksikan tampil di level nasional.

    “Kejurda ini bukan sekadar turnamen, tetapi menjadi ajang seleksi. Para juara akan kami siapkan untuk mewakili Sumatera Barat di berbagai kejuaraan nasional,” kata Efendi, Jumat (30/1/2026).

    Efendi menyebut, terselenggaranya Kejurda Tinju Verry Mulyadi Cup tak lepas dari dukungan dana pokok pikiran (pokir) anggota DPRD Sumbar, Verry Mulyadi, SH. Ia pun mengapresiasi kepedulian Verry terhadap kemajuan olahraga, khususnya cabang tinju.

    “Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Verry Mulyadi atas dukungannya yang tulus demi prestasi tinju Sumatera Barat,” ujarnya.

    Nama Verry Mulyadi sendiri sudah lama dikenal di dunia olahraga nasional. Politisi Partai Gerindra tersebut pernah menjabat sebagai anggota Exco PSSI Pusat serta manajer Semen Padang FC U-21 yang sukses menorehkan prestasi di kompetisi nasional.

    Menurut Efendi, dukungan Verry Mulyadi terhadap olahraga bukanlah hal baru. Konsistensinya dalam pembinaan prestasi sudah ditunjukkan jauh sebelum isu olahraga menjadi perhatian luas.

    “Beliau sudah berbuat sejak lama. Dukungan yang diberikan murni untuk mengejar prestasi nasional,” tegas Efendi.

    Kejurda Tinju Verry Mulyadi Cup rencananya akan mempertandingkan 15 kelas dan digelar di GOR H. Agus Salim Padang. Venue tersebut dipilih karena telah memiliki fasilitas ring tinju yang memadai.

    “Kami bangga dengan perhatian yang diberikan. Ini menjadi motivasi besar bagi petinju Sumatera Barat,” pungkas Efendi.(hen)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini